You are currently viewing Harga Plakat Murah Dengan Desain Terbaik

Harga Plakat Murah Dengan Desain Terbaik

  • Post author:
  • Post category:Blog

Baik Anda sedang mencari plakat yang dirancang khusus atau sederhana, mengetahui material yang Anda inginkan untuk merancang plakat tersebut dapat membuat perbedaan besar. Harga plakat disesuaikan dengan bahan atau material dan ukurannya. Bahan yang dipilih tergantung pada kebutuhan.

Misalnya, plakat dari logam seringkali memiliki sentuhan akhir klasik dalam warna perak atau emas, akrilik yang memungkinkan desain dengan berbagai warna, dan kayu yang memiliki nuansa soft dan ramah lingkungan. Mana bahan yang terbaik untuk dipertimbangkan?

Harga Plakat Berdasarkan Bahan

1. Kayu


Bahan kayu adalah yang ramah lingkungan dan sustainable atau berkelanjutan. Salah satu fitur paling umum yang kebanyakan diminta orang dengan desain plakatnya adalah opsi yang ramah lingkungan dan tentu saja tahan lama.

Kayu seringkali menjadi bahan yang ramah lingkungan bagi kebanyakan orang dan tentu saja bisa untuk didaur ulang. Dibandingkan dari bahan kaca, akrilik atau logam, maka plakat kayu ini bisa menjadi pilihan untuk Anda yang memang suka bahan yang ramah lingkungan.

Adapun harga plakat dari kayu ini berkisar Rp 100.000 – 500.000-an dan jauh lebih murah dibandingkan dengan bahan-bahan lainnya.

2. Logam Kuningan

Detail Plakat Logam Petrosida Gresik
Memilih bahan plakat yang tepat sangat penting, karena harus tahan cuaca, tahan air, dan tetap terlihat elegan, bahkan jika plakat tersebut sudah disimpan selama bertahun-tahun.

Kalau Anda mencari bahan yang bagus dan terlihat tahan lama disimpan hingga sekian tahun lamanya, kuningan adalah pilihan yang tepat.
Kuningan dari sejak dahulu menjadi pilihan yang paling populer sebagai plakat dengan desain klasik.

Hal ini dikarenakan kuningan menjadi pilihan bahan yang sangat tradisional, dan masih bagus digunakan hingga saat ini. Selain itu kuningan juga mudah dibersihkan, dan selalu terlihat bagus.

Nah, harga untuk plakat kuningan sendiri juga berkisar Rp 100.000 – 600.000-an, namun tergantung pada ukuran dan rumitnya desain yang dicustom.

3. Akrilik

Plakat Akrilik Dewan Pengurus Daerah APERSI
Kalau Anda mencari plakat dengan desain yang lebih modern, maka bahan akrilik ini bisa menjadi pilihan yang bagus. Sama kerasnya dengan plakat logam, akrilik adalah pilihan yang jauh lebih serbaguna, dengan banyak pilihan bentuk dan warna yang berbeda untuk dipertimbangkan.

Alasan bagus lainnya untuk memilih akrilik untuk plakat, adalah karena akrilik itu sempurna untuk percetakan digital. Artinya, Anda dapat mencetak desain yang rumit dengan resolusi tinggi sekalipun ke plakat akrilik Anda.

Ada banyak desain plakat kekinian bahan akrilik yang bisa dipilih. Nah, untuk tarif plakat akrilik sendiri sekitar Rp 150.000 hingga Rp 300.000-an tergantung ukuran dan rumitnya desain yang Anda pesan.

4. Kaca

Detail Plakat Kristal DJP Palu
Pilihan bahan lainnya untuk membuat plakat adalah kaca atau kristal. Bahan satu ini menjadi yang paling mahal di antara lainnya karena memiliki sentuhan akhir paling elegan. Sayangnya, bahan kaca ini memang rentan rusak atau pecah jika tersenggol.

Meski demikian, banyak orang yang memilih bahan kaca kristal untuk membuat plakat karena hasil akhirnya yang indah dan elegan. Nah, untuk harga dari plakat berbahan kaca bisa berkisar hingga Rp 500.000 – 1.500.000-an ke atas.

Baca Juga: Harga Piala 1 Set Lengkap

Salah satu tren terbesar dalam membuat plakat adalah menggunakan campuran bahan yang berbeda untuk menciptakan desain yang sempurna.
Kombinasi bahan juga merupakan alternatif populer untuk membuat plakat. Kombinasi kuningan dengan akrilik misalnya, memungkinkan fitur desain yang lebih berwarna dan elegan.

Apapun bahan yang dipilih nantinya, Kreasi Plakat menjadi tempat terbaik untuk wujudkan plakat yang Anda inginkan. Harga plakat di sini juga terjangkau, tergantung material dan ukuran yang Anda pesan. Jadi, pesan plakat segera hanya !